Sebagai bagian dari Royal Dutch/ Shell Group (Shell), salah satu perusahaan minyak dan gas terkemuka di dunia, Shell Indonesia memiliki ikatan sejarah yang erat dengan Indonesia selama lebih dari 100 tahun. Beroperasi di dalam bidang Downstream Oil Products, Shell Indonesia melayani pangsa pasar bisnis dan pengendara bermotor. PT. Shell Indonesia, mengelola kegiatan bisnis yang meliputi pemasaran dan perdagangan pelumas secara langsung maupun melalui distributor-distributor yang telah ditunjuk. Shell Untuk Bisnis ; Pelumas, BBM & Bitumen. Shell merupakan pemain utama dalam pasar pelumas industri. Shell terbukti sebagai pemimpin dan inovator pelumas yang mampu memenuhi berbagai macam jenis dan kebutuhan mesin seperti: mesin hidrolik, roda gigi, peralatan mesin, kompresor dan turbin. Shell menyediakan berbagai produk pelumas yang telah dikembangkan secara khusus untuk memenuhi kebutuhan spesifik masing-masing industri: industri pertambangan, semen, dan pembangkit tenaga listrik. Dalam bidang Transportasi, Shell menawarkan berbagai produk pelumas yang berkualitas tinggi, di antaranya Rimula, yang telah banyak dipakai oleh perusahaan-perusahaan transportasi.
Dalam bidang Kelautan, Shell menyediakan BBM, pelumas dan pelayanan terkait untuk kapal-kapal dalam berbagai skala. Di Indonesia, Shell Marine Products memiliki jaringan penyediaan yang kuat di lebih dari 15 lokasi pelabuhan melalui reseller yang resmi.Pada tahun 2006, Shell memulai bisnis Commercial Fuels di Indonesia, dimana Shell menyediakan BBM dan pelayanan teknis untuk sektor Industri dan Transportasi.
Shell Bitumen dikenal sebagai Global Leader Bitumen Brand di dunia, dengan performa yang mengagumkan dalam pembuatan konstruksi sebagian besar bandara/jalan raya di seluruh dunia, serta melindungi bangunan-bangunan dari kebocoran akibat tekanan atau resapan air. Shell memiliki komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen dengan menyediakan layanan teknis, produk berkualitas dan layanan pra serta pasca penjualan kepada seluruh konsumen. Shell Untuk Pengendara Bermotor / Pelumas Otomotif. Di pangsa pasar pelumas otomotif di Indonesia, merek Shell telah tumbuh dengan pesat. Produk terkemukanya, Shell Helix, memiliki kehadiran merek yang kuat dan terkenal sebagai pelumas roda 4 berkualitas. Kini Shell menawarkan rangkaian produk pelumas berkualitas antara lain rangkaian Shell Helix untuk mesin mobil yaitu Shell Helix HX3, Shell Helix HX5, Shell Helix HX7 dan Shell Helix Ultra. Rangkaian Shell Rimula untuk mesin truk dan kendaraan besar yaitu Shell Rimula 2, Shell Rimula R2 Extra dan Shell Rimula RX3. Shell Advance yang diperuntukkan untuk kendaraan bermotor roda 2 juga terbukti unggul seperti Shell Advance SX2, Shell Advance VSX 2, Shell Advance S 4 dan Shell Advance Ultra. SPBU Shell. Shell Indonesia telah mencatat tonggak sejarah baru dengan diresmikannya SPBU Shell pertama di Karawaci, Tangerang. Shell merupakan perusahaan minyak internasional pertama di bidang retail BBM di Indonesia setelah 40 tahun.
SPBU berkelas internasional dengan fasilitas lengkap ini merupakan perwujudan komitmen Shell untuk memberikan produk dengan kualitas teruji, kuantitas yang akurat dan layanan terbaik. Shell memiliki aspirasi untuk meningkatkan jumlah SPBU di Jakarta serta daerah lain di Indonesia.
Eksplorasi & Produksi. Shell Indonesia juga secara serius menjajaki peluang dalam bidang eksplorasi minyak dan gas dan berencana untuk dapat hadir secara signifikan di sektor hulu.
http://www.shell.com/
Eksplorasi & Produksi. Shell Indonesia juga secara serius menjajaki peluang dalam bidang eksplorasi minyak dan gas dan berencana untuk dapat hadir secara signifikan di sektor hulu.
http://www.shell.com/